Resep Membuat Kue Bangket Durian Khas Riau
Resep Membuat Kue Bangket Durian Khas Riau
Tags: Daging Durian , Masakan Khas Riau Artikel Daging Durian, Artikel Masakan Khas Riau,
Resep Membuat Kue Bangket Durian Khas Riau
Resep Kue Bangket Durian Khas Riau – Kue kering di Indonesia memang banyak macam dan rasanya. Selain itu, ketika zaman telah berubah seperti saat ini, olahan-olahan yang dulu hanya menggunakan bahan-bahan sederhana kini dirubah menjadi sangat istimewa. Dengan beraneka bahan yang digunakan, cara mengolahnya pun sudah menggunakan cara modern sehingga cepat dan bisa langsung disantap.Kalau berbicara tentang kue kering, pasti Anda mengenal yang satu ini. Ya, kue bangket atau kue bangkit. Kue berbahan utama sagu tersebut sudah banyak dijumpai di berbagai daerah di Indonesia. Namun, sebenarnya kue bangket berasal dari Riau. Kalau Anda berkunjung ke sana, pasti akan menemukannya di toko oleh-oleh dengan mudah. Cara mengolahnya pun turut memberikan kekhasan rasa karena menggunakan resep kue bangket durian khas Riau.
Kue Bangket Durian Khas Riau |
Namun, Anda tidak perlu memborongnya banyak-banyak dan menjadikan Anda kehabisan ongkos liburan. Buat saja sendiri di rumah menggunakan resep kue bangket durian khas Riau. Akan sangat mudah dan sederhana prosesnya. Anda bisa membuktikannya dengan membaca ulasan secara detail di bawah ini. Selamat mencoba!
Bahan:
- 4 ons sagu
- 1 ons daging durian
- 1 ½ ons gula pasir
- ¾ ons susu kental manis
- ½ ons butter
- ½ ons margarin
- 3 lembar daun pandan
Cara Membuat:
- Langkah pertama setelah menyiapkan bahan-bahan yang diperlukan adalah menghaluskan daging durian lalu menyisihkannya dulu
- Berikutnya, sangrai sagu bersama daun pandan. Angkat lalu dinginkan terlebih dahulu dan campur semua bahan menjadi satu
- Kalau sudah tercampur rata, Anda bisa mencetaknya dengan cetakan kue satu yang telah disiapkan
- Lakukan langkah tersebut sampai adonan habis kemudian bakar menggunakan api kecil atau sekitar 140 derajat Celcius selama 10 menit
- Angkat perlahan-lahan kemudian sajikan di piring saji sebelum memasukkannya ke dalam toples
- Hidangan kue bangket durian khas Riau siap dinikmati
Baca Juga : Resep Membuat Bluder Khas Sulawesi Utara
Resep kue bangket durian khas Riau di atas akan menghasilkan hidangan dengan sangat istimewa buat Anda. Makanya, segera buat di rumah dengan resep tersebut agar tidak ketinggalan dengan yang lainnya. Bangga, bukan jika kue hari raya bisa Anda buat sendiri di rumah? Tidak perlu memesan lagi dan pasti memberi kepuasan tersendiri. Salam koki dan selamat berkreasi!
Demikianlah Artikel Resep Membuat Kue Bangket Durian Khas Riau
Resep masakan Resep Membuat Kue Bangket Durian Khas Riau, mudah-mudahan bisa memberi manfaat untuk anda semua. baiklah, sekian postingan kali ini.
Label : Daging Durian, Masakan Khas Riau,
0 Response to "Resep Membuat Kue Bangket Durian Khas Riau"
Posting Komentar